4 Tanda Pekerjaan Anda Tidak Sehat

"i love the job, but not the company." Hal ini kemungkinan pernah Anda rasakan. Padahal bekerja di tempat yang tidak sehat itu tidak baik. It's not making you stronger, but killing you instead. Berikut empat tandanya.

Bosan dengan Pekerjaan

Di saat Anda merasa pekerjaan hanyalah sebuah rutinitas yang itu-itu saja dan membuat jengah, inilah tanda bahaya yang pertama. Sesuatu yang membosankan hanya akan membuat Anda merasa terpaksa menyelesaikan semua tugas.

Lingkungan yang Tidak Nyaman

Lingkungan tempat Anda bekerja adalah salah satu faktor penting dari pekerjaan yang sehat. Akan tetapi, jika Anda merasa lingkungan kantor negatif, lebih baik jangan terlalu lama berada di lingkungan tersebut.

Stres Tingkat Tinggi

Tekanan di dunia kerja memang sering membuat stres. Tapi jika stres yang Anda alami terjadi setiap hari ditambah lagi hal ini membuat temperamen jadi tinggi, sebaikny Anda mulai memperbaharui CV dan melamar pekerjaan baru.

Kondisi Perusahaan Berubah

Perpindahan manajemen, banyaknya karyawan yang resign, atau kebijakan perusahaan yang berubah seringkali membuat tempat kerja yang dulunya nyaman menjadi "panas". Jika Anda tidak mampu menoleransi berbagai hal ini, mungkin sudah waktunya Anda memikirkan langkah berikutnya.

thumbnail
About The Author

0 komentar